Minggu, 08 Mei 2011

Khalaqoh ke 075 Dari Manaqib para Shobahat Rodhiyallahu anhum Peringatan Rasulullah kepada Utsman Mengenai Apa yang Akan Terjadi Pada Dirinya 2


Peringatan Rasulullah kepada Utsman Mengenai Apa yang Akan Terjadi Pada Dirinya 2
Dari Abu Musa radhiyallahu 'anhu: Aku pernah bersama-sama dengan Nabi shallallohu 'alaihi wasallam disalah satu kebun yang berada di Madinah. Lalu ada seorang laki-laki datang dan minta untuk dibukakan (pintu kebun itu). Maka Nabi shallallohu 'alaihi wasallam bersabda, ”bukakan -pintu untuk- dia dan berilah dia kabar gembira bahwa dia akan masuk surga!” Maka, aku membukakan pintu untuknya. Ternyata, dia adalah Abu Bakar. Maka, aku pun memberinya kabar kalau dia akan masuk surga. Setelah itu ada lelaki lain yang minta dibukakan lagi. Rasulullah bersabda, ”bukakankanlah dia dan berilah dia kabar gembira bahwa dia akan masuk surga!” Ternyata, lelaki itu adalah Umar. Aku membukakan (pintu) untuknya dan memberinya kabar bahwa dia akan masuk surga.
Kemuadian ada lelaki lain yang minta dibukakan pintu. Rasulullah sendiri ketika itu sedang merangkul kedua lututnya. Maka beliau duduk kemudian bersabda, ”Bukakanlah dia, dan berilah kabar gembira kalau dia akan masuk surga karena bencana yang akan menimpa dirinya.” Ternyata lelaki itu adalah Utsman. Aku membukakan (pintu) untuknya dan memberinya kabar gembira kalau dia akan masuk surga. Namun, juga aku memberitahu dia mengenai prediksi bencana yang bakal menimpa dirinya, sebagaimana yang disabdakan Rasulullah. Lalu dia pun berkata, “Hanya kepada Allah tempat memohon pertolongan.”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar